Detail Blog

Aplikasi Surat Menyurat Desa Berbasis Web dan Android


Surat Keterangan Pindah Sementara, Surat Keterangan Kelakuan Baik, Surat Keterangan Kelahiran, Surat Keterangan Pindah. Masyarakat diwajibkan datang dan menunggu kepala desa untuk menyelesaikan surat-surat tersebut.

Hal ini membutuhkan waktu yang lebih lama, sehingga mengakibatkan lambatnya pengerjaan suatu layanan, ketidak jelasan informasi proses pembuatan surat telah selesai dan dapat menyita banyak waktu masyarakat untuk melakukan berbagai pelayanan surat apabila kepala desa atau petugas desa tidak berada di kantor desa.

Sebagai sebuah perusahaan yang selalu berusaha untuk berinovasi di bidang teknologi PT Bisma Teknologi Nusantara bahwa dasarnya akses internet dan sistem informasi adalah hak semua pihak, termasuk di desa-desa diseluruh Indonesia. SIDEDI (Sistem Informasi Desa Digital) adalah solusi terbaik untuk sistem informasi bagi pemerintah desa sebagai pelayanan publik yang baik dan memudahkan.

Pelayanan Cepat dengan Mesin Terpadu SIDEDI

Pelayanan Cepat dengan Mesin Terpadu SIDEDI

Datang ke kantor desa akan langsung disambut oleh mesin layanan satu pintu dari Sidedi, ambil antrian, tunggu panggilan dan semua warga akan diprioritaskan.

Solusi Tata Kelola Administrasi Desa

Sistem Informasi Desa Digital (SIDEDI) yang di kembangkan PT Bisma Teknologi Nusantara adalah aplikasi yang membantu mempercepat dan mempermudah pekerjaan perangkat desa dalalm pembuatan atau pengurusan surat menyurat di tingkat desa.

Hasilnya menunjukkan bahwa Inisiatif yang kuat dapat membawa perubahan signifikan dengan dasar pengetahuan yang baik dan mampu menunjukkan contoh nyata. Memaksimalkan dan memanfaatkan semua aset yang ada di desa dibidang teknologi informasi demi kepentingan masyarakat desa.

Aplikasi Surat Menyurat Desa Berbasis Web dan Android

Langkah-langkah dalam pengoperasiannya juga tidaklah sulit, dengan antarmuka yang user-friendly perangkat desa yang bertugas sebagai operator hanya cukup melakukan login untuk masuk kedalam panel administrator.

Dengan adanya Aplikasi Data Desa proses pembuatan surat menyurat di tingkatan desa lebih mudah dan lebih cepat. Hidupkan komputer, klik, print dan selesai. Urusan pembuatan surat menyurat, administrasi kependudukan tuntas kurang dari 5 menit.

Untuk proses pembuatan surat yang diajukan oleh warga desa dapat dilakukan dengan menggunakan perangkat android dengan mengunduh SIDEDI - Sistem Informasi Desa Digital di google play. Untuk panduan pengajuan surat dapat anda ikuti tautan SIDEDI - Urus Surat Administrasi Desa Jadi Mudah.

FITUR / MENU DAN SCREENSHOT APLIKASI SIDEDI SURAT APP

Berikut ini screenshot fitur dan cara mengelola aplikasi surat desa berbasis web melalui aplikasi SIDEDI.
Demo aplikasi dapat Anda coba dengan mengikuti tautan Aplikasi Surat SIDEDI.

Login

Login Aplikasi Surat Desa

Gunakan username : bisma dan password : admin untuk login ke panel administrator.

Halaman Utama Aplikasi Surat - SIDEDI

Halaman utama aplikasi surat memuat beberapa menu seperti Master Data, Master Surat, Laporan, Pengaturan dan Pengguna.

Proses Validasi dan Mencetak Surat

Untuk memproses validasi dan mencerak surat baru masuk yang diajukan oleh warga dapat dilihat pada menu Laporan > Surat Baru.

Didalam tabel surat baru terdapat data warga yang mengajukan surat. Status "Pending" artinya surat belum di proses dan status "Selesai" untuk surat yang telah di proses. Proses validasi dan detail surat klik tombol "Konfirmasi", disini kami contohkan untuk validasi pembuatan surat pengantar skck.

Detail Informasi Surat Pengantar SKCK

Didalam tampilan informasi surat ada beberapa form inputan yang harus di isi oleh operator. Yakni, nomor surat, keperluan, dan pemilihan staff pemerintah yang bertanda tangan didalam surat yang diproses.

Cetak Pengajuan Surat Pengantar SKCK

Dengan semakin banyaknya kebutuhan masyarakat desa yang berhubungan dengan administrasi surat menyurat desa, maka SIDEDI - Aplikasi Surat Menyurat Desa Berbasis Web dan Android ini hendaknya dapat dibagikan kepada pihak-pihak yang mebutuhkan agar dapat membantu mempermudah dan mempercepat proses administrasi surat menyurat ditingkatan pemerintah desa.